BILA TIDAK CAPAI ANGKA KREDIT, GURU DIBEBASTUGASKAN

Sunday, 5 April 2015

Seperti yang saya kutip pada laman shaleholic.com : Badan Kepegawaian Nasional (BKN) mengeluarkan surat edaran nomor K.26-30/V.1-1/99 tertanggal 2 januari 2015 tentang Pengangkatan, Pemberhentian Sementara, dan Pemberhentian PNS dari Jabatan Fungsional. Surat yang ditujukan kepada Semua Pejabat Pembina Kepegawaian Pusat, Semua Pejabat Pembina Kepegawaian Provinsi, dan Semua Pejabat Pembina Kepegawaian Kabupaten/Kota berisi tiga poin utama.
Diantaranya mewajibkan Pejabat Pembina Kepegawaian untuk membebaskan sementara dan memberhentikan PNS dari jabatan fungsional apabila PNSyang bersangkutan tidak bisa memenuhi angka kredit yang telah ditentukan dan ditetapkan dalam jangka waktu tertentu. Apabila Pejabat Pembina Kepegawaian tersebut tidak melaksanakan ketentuan, dengan pertimbangan agar PNS tersebut tidak dirugikan karier dan hak kepegawaiannya, maka Kepala Badan Kepegawaian Negara akan menetapkan kenaikan pangkat, pemberhentian dan pemberian pensiun PNS yang menduduki jabatan fungsional sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Selain itu, Apabila pengangkatan, pemberhentian sementara, dan pemberhentian PNS dari jabatan fungsionai yang dilakukan oleh Pejabat Pembina Kepegawaian tidak sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan mengakibatkan kerugian keuangan negara serta bukan karena kesalahan PNS yang bersangkutan, maka Pejabat Pembina Kepegawaian bertanggungjawab untuk mengembalikan kerugian keuangan negara tersebut kepada kas negara. Untuk lebih lengkapnya, silakan unduh surat kepala BKN disini : Surat Kepala BKN
Share on :

No comments:

 
Copyright © 2015 SEDUGU
Distributed By My Blogger Themes | Design By Muhammad Faisal